Memulai bisnis atau usaha tidak harus menunggu tua, justru saat usia kita sudah tua, sudah seharusnya kita tidak perlu usaha dan tinggal menikmati saja hasil yang kita dapatkan saat muda. Oleh karena itu, berpikirlah untuk memulai sebuah usaha dari sekarang, agar masa tua kamu tidak susah dan bahagia. Usaha apa yang cocok untuk anak muda atau para remaja? Simaklah ulasan berikut ini.

(Buro Millennial/Pexels)

Bisnis yang mudah dijalankan dan tentunya bisnis modal kecil yang cocok untuk kamu para remaja. Kalian tidak punya modal yang besar untuk memulai usaha? Tidak perlu berkecil hati, karena masih ada banyak ide usaha yang dapat kamu lakukan dengan modal kecil dan tentunya sangat cocok untuk kalian jalankan.

Memang, anak muda zaman sekarang itu jarang sekali ada anak yang memiliki pola pikir untuk punya usaha. Dan bahkan cenderung, mereka itu sukanya berpoya-poya dan hanya bisanya menghambur-hamburkan uang pemberian dari orang tua mereka. Belum lagi tindakan yang dilakukan, tapi itulah namanya anak muda. Bagaimana jadi anak muda yang baik dan selalu berpikiran positif dalam mengambil suatu tindakan? Perbaiki diri dan koreksilah apa yang salah selama ini.

Sekarang bukan waktunya untuk hura-hura saja dan hanya memeras orang tua saja. Orang tua membesarkan kamu dengan susah payah agar kamu bisa menjadi orang yang punya kehidupan yang lebih baik dari mereka, untuk itu berbaktilah pada orang tua mu dan turuti apa sarannya, karena pastinya orang tua kita selalu menginginkan yang terbaik untuk anak-anaknya. Sesampainya kamu pada artikel ini, anggap saja kalian memang sudah siap ingin melakukan perubahan yang bisa membuat orang tuamu bangga dengan hasil yang kamu dapatkan.

Bagi kamu para remaja yang siap untuk berbisnis dan ingin punya usaha sendiri, tapi bingung mau usaha apa? Di sini tempat yang tepat untuk kamu mencari tahu bisnis apa saja yang cocok untuk kamu ( para remaja ). Ulasan tentang jenis usaha yang cocok untuk anak muda zaman sekarang ini bisa kamu jadikan sumber referensi untuk ansa yang ingin punya usaha dan berikut ini di antaranya.

1. Bisnis berjualan PPOB (pulsa, paket data, listrik, dll)

kamu masih sekolah dan tidak punya banyak waktu untuk menjalankan bisnis atau usaha yang banyak menyita waktu? Salah satu solusinya yaitu jualan pulsa. Mulai dari bisnis kecil-kecilan ini kamu bisa belajar menjalankan bisnis. Selain modalnya kecil, bisnis jualan pulsa juga tidak akan menyita waktu kamu sekolah, bermain dan belajar. Pasalnya bisnis jualan pulsa elektrik ini bisa dijalankan kapan saja dan di mana saja. Tapi, min Ribrick lebih menyarankan kamu buka di daerah pedesaan atau perkampungan karena di sana masyarakat sangat minim menggunakan internet, apalagi di warung-warung itu untuk penjualan PPOB masih sangat tinggi lho di daerah perkampungan.

Kamu bisa tawarkan pulsa pada teman-teman kamu dan tentunya ini juga bisa dilakukan hanya dengan ponsel kamu. Beritahu saja bahwa kamu itu jualan pulsa dan siap membantu mereka. Berbicara masalah modal, kamu tidak perlu khawatir, karena bisnis jualan pulsa elektonik ini bisa dimulai dengan modal 50ribu atau 100ribu saja. Dan min Ribrick yakin, uang saku kamu juga akan cukup untuk modal bisnis jualan pulsa apabila dikumpulkan. kamu sisakan saja uang saku kamu untuk menjalankan bisnis ini. Tidak perlu takut kalau usaha kamu tidak jalan, karena apabila kamu konsisten maka min Ribrick yakin usaha kalian akan berjalan lancar dan siap-siaplah jadi jutawan muda dari bisnis jualan pulsa.

2. Bisnis aksesoris

Aksesoris merupakan salah satu bagian dari remaja sekarang. Selain bisnis di atas, kamu juga bisa memulai bisnis aksesoris atau jualan aksesoris. Selain mudah, kamu juga bisa memulai usaha ini tanpa modal sekalipun. kamu bisa menjualkan barang orang lain tanpa harus membeli dulu. Cara ini banyak dilakukan teman-teman kita dan terbukti cukup menghasilkan dan bisa digunakan untuk tambahan biaya sekolah serta bantu-bantu orang tua.

Apakah bisnis online akan menyita waktu kamu?

Tentu saja tidak, karena kamu bisa melakukan pemasaran setelah pulang sekolah. Dan caranya juga cukup mudah, contohnya menawarkan pada teman via sms, WA, BBM dan bisa juga menggunakan jejaring social seperti facebook. kamu bisa pajang foto-foto aksesoris yang kamu jual dan beritahu teman kalian, mudah bukan? kamu pilih aksesoris yang sedang ngetren atau banyak disukai anak muda zaman sekarang. Hal ini tentu saja kamu bisa mengetahuinya dengan mudah, karena memang kamu itu anak muda juga.

Tinggal bagaimana kita saja mengatur waktu belajar, bermain, bantu orang tua dan juga bisnis. Bisnis sampingan anak muda zaman sekarang ini bisa mendidik kamu agar menjadi anak yang lebih baik, karena pola pikir kamu akan berubah dan tentu saja akan berdampak baik bagi hidup kamu kedepannya. “Inget, kamu berbisnis bukan berarti kamu harus meninggalkan pendidikan, pendidikan juga faktor terpenting untuk bekal kamu setelah dewasa.

3. Bisnis sesuai hobi

Hobi anak muda zaman sekarang yang bisa dijadikan bisnis, hal yang perlu kamu cari tahu. Apa hobi kamu dan apa kebiasaan kamu, aplikasikan untuk bisnis. kamu tidak perlu bingung mencari bisnis apa yang cocok untuk kamu, karena dari hobi kamu pun bisa kamu jadikan bisnis. Silakan baca artikel modal bisnis yang bertema hobi yang menghasilkan banyak uang dan bisa dijadikan modal untuk berbisnis.

4. Bisnis online

Selama ini kamu online hanya untuk senang-senang dan hanya untuk mempublikasikan status alay serta chat tidaj jelas bersama teman-teman di jejaring media sosial.

Apakah kamu pernah berpikir hal tersebut justru salah satu kebiasan yang hanya membuang-buang uang untuk beli kuota dan menyita waktu kamu dengan percuma? Pernahkah kamu berpikiran kalau sekamuinya kamu bisa punya penghasilan dari aktivitas online kamu tersebut?

Sudah saatnya kamu memulai bisnis online

kamu mungkin pernah mendengar bahwa anak kecil usia 9 tahun, tapi bisa sukses dengan bisnis online shopnya, ada juga anak usia 11 tahun tapi bisa menghasilkan puluan juta dan bahkan ratusan juta dari internet. Apakah sebagai anak muda yang cerdas kamu juga termotivasi? kamu ingin seperti mereka tapi tidak tahu dari mana memulainya? Tenang, semua akan min Ribrick bahas di sini.

Bisnis online merupakan salah satu terobosan yang dapat dilakukan semua orang, termasuk kamu para anak muda untuk mendapatkan penghasilan. Bisnis online bisa kita jadikan Bisnis sampingan. Bagi kamu yang online hanya sekedar chat atau update status, maka ubahlah pola pikir kamu mulai dari sekarang juga, untuk memulai bisnis!

Bagaimana cara memulainnya dan bisnis online apa yang cocok untuk anak muda?

  • Bisnis Online Shop.
  • Bisnis Jual Beli Blog.
  • Menjual Hasil Karya Secara Online.
  • Menyediakan Jasa Penulis Artikel.
  • Mengikuti Program Afiliasi.
  • Menawarkan Jasa dan Keahlian kamu.
  • Menjadi Seorang Youtuber.
  • Menjadi Seorang Blogger.

Bisnis dan profesi di atas bisa kamu pilih salah satu atau kalau bisa dan mampu kamu bisa pilih semuanya. Semua bisnis dan profesi di atas cukup menjanjikan sekali bagi anak muda yang giat dan rajin tentunya. Walaupun tidak mudah, tapi min Ribrick yakin anak muda zaman sekarang lebih cerdas dan pasti bisa melakukannya. Oleh karena itu, teruslah belajar dan belajar.