Banyak sekali cara mempromosikan bisnis kita secara online, mulai dari forum, sosial media hingga memasang iklan di web. Kali ini akan dibahas bagaimana menjadikan Facebook sebagai media promosi bisnis yang efektif supaya mendapatkan lebih banyak calon pembeli.

Facebook sendiri memiliki pengguna lebih dari 1 miliar di seluruh dunia, sementara menurut data jumlah pengguna Facebook di Indonesia mencapai lebih dari 70 juta. Maka dari itu potensi Facebook sebagai media promosi sangatlah besar. Berikut ini adalah 7 cara memaksimalkan facebook sebagai media promosi bisnis kamu.

(Luca Sammarco/Pexels)

1. Facebook Pages

Facebook Pages atau Facebook Fanpage adalah salah satu fitur Facebook sebagai wadah bagi para pebisnis yang mau memperkenalkan atau meningkatkan popularitas produk yang dijual.Pada Facebook Fanpage kita bisa mempromosikan produk/jasa kita secara meluas.

Cara membuat fanpage sendiri sangat mudah, caranya:

  • Log In ke akun Facebook
  • Buka halaman Facebook Create Page
  • Silahkan pilih kategori yang mewakili bisnis kamu
  • Isi semua data yang diminta, seperti deskripsi singkat dan url Fanpage

2. Facebook Group

Facebook group adalah fitur facebook yang berfungsi sebagai forum diskusi. Kamu selaku admin bisa melakukan hal apa saja, mengatur nama grup, mengatur cover hingga melakukan pinned terhadap post yang dianggap penting. Pinned adalah salah satu kunci promosi bisnis kamu, karena akan selalu tampil paling awal pada timeline grup.

Cara membuat grup facebook yaitu :

  • Buat group dengan nama komunitas sesuai keinginanmu contohnya seperti “komunitas software developer”
  • Buat post baru di Facebook Group tersebut
  • Isi post tersebut dengan aturan, lalu sisipkan informasi terkait produk yang ingin dipromsikan
  • Pada bagian pojok atas post, klik tombol “pinned post”
  • Jangan lupa untuk ajak teman dan yang lainnya bergabung grup kamu agar semakin ramai dan meningkatkan brand awareness bisnis kamu juga.

Maka otomatis post kamu berada di bagian paling atas, dan bila ada anggota baru yang bergabung dengan grup tersebut, maka otomatis dia akan bisa langsung melihat post / status promosi tersebut.

3. Facebook Graph Search

Facebook Graph Search merupakan fitur terbaru dari Facebook yang membantu para penggunanya untuk mencari informasi yang diinginkan.

Apa saja yang bisa dicari? Berikut ini di antaranya:

  • Post
  • Halaman
  • Acara
  • Aplikasi
  • Grup
  • Tempat

Intinya, Facebook Graph Search merupakan pengembangan dari fitur pencarian Facebook terdahulu.

Dari pengoptimalan Fanpage dan Grup tadi juga akan berpengaruh pada search engine Facebook sehingga postingan yang telah kamu buat apabila dianggap relevan akan tampil utama pada kolom pencarian. Misalnya, seseorang iseng mencari “jasa catering” namun yang muncul di postingan adalah bisnis kamu yang sedang menjual jasa catering.

4. Facebook Ads

Bagi mereka yang berkecimpung di dunia Facebook marketing sudah tak asing lagi dengan Facebook ads. Fitur ini adalah cara paling cepat untuk menemukan pelanggan baru, namun diperlukan biaya yang tidak sedikit. Pembayaran biaya promosi bisa dengan Paypal, kartu kredit atau debit yang ada logo Mastercard dan Visa, serta Dokupay. Pakai bank digital juga bisa sih, udah mudah sekarang beriklan di Facebook.

Cara membuat facebook ads dan mensetting audiens un sangat mudah, berikut langkahnya

  • Buka halaman Facebook Ad Creation
  • Pilih objek atau jenis iklan yang Anda inginkan
  • Klik ‘continue’ untuk melanjutkan pada proses penargetan audience dan pembayaran

Saat proses penargetan merupakan proses yang menentukan apakah produk/jasa yang dipromosikan akan laku. Bila salah target akan menyebabkan produk/jasa tidak mendapatkan leads maupun konversi yang maksimal.

5. Facebook Insight

Facebook insight merupakan fitur untuk melihat data statistik yang berkaitan dengan facebook fanpagemu. Fitur ini hanya muncul jika like fanpage mu mencapai minimal 30 postingan dengan jumlah reach yang cukup banyak. Informasi yang kamu dapatkan dari facebook insight adalah:

  • Demographic berupa Usia, Jenis Kelamin, Status Hubungan dan Pekerjaan
  • Lifestyle atau minat yang berkaitan dengan target audience Anda
  • Melihat apa yang paling digemari oleh audience

Bila kamu ingin mencobanya bisa mengunjungi Audience Insight, dan pilih informasi yang ingin kamu lihat.

6. Facebook Apps

Facebook menyediakan fitur untuk para developer yang ingin membuat aplikasi online di Facebook. Kamu tak perlu khawatir bila tidak tau tentang pemrograman, karena facebook telah menyediakan panduannya. isini Facebook Developers Docs

Ada 4 jenis aplikasi yang bisa kamu buat di facebook, antara lain

  • Music Apps
  • App Stories
  • Games
  • Email Apps

Lebih jelasnya silahkan Anda pelajari pada halaman Facebook Developers.

7. Facebook Marketplace

Jujur saja, min Ribrick belakangan ini suka sering-sering mencari suatu part komputer pada FB Marketplace. Keberadaan fitur ini sangat membantu sekali karena banyaknya seller, banyak produk yang ditawarkan, dan aksesibilitas dari segi UI juga sangat mudah. Buat kamu pebisnis, jangan lupa untuk gunakan peluang ini dalam menggaet pasar baru melalui media sosial besutan Meta, yakni Facebook. Kamu juga bisa link jualannya dengan Instagram Shop juga lho.

Konklusinya adalah setiap bisnis ingin mengeksekusi strategi marketing yang tepat yang dapat mendatangkan penjualan dan menghasilkan profit. Tentu semua orang yang masuk dalam kanal bisnis pastinya berfokus pada profitabilitas, apalagi untuk UMKM. Dengan memanfaatkan media sosial seperti Facebook tentu saja dapat menjadi batu loncatan kesuksesan bisnis kamu, tinggal susun strategi yang baik saja dengan menggunakan tujuh fitur di atas untuk memaksimalkan konversi penjualan.